Penerimaan Mahasiswa Jurusan, Dari Berbeda Menjadi Satu Rasa : Membangun Keselarasan Bersama HMJ IPII

Published by [email protected] on

Palu (FUAD UIN DK) – Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam (IPII) UIN Datokarama Palu sukses menyelenggarakan kegiatan Penerimaan Mahasiswa Jurusan (PMJ) “Menghadirkan Energi Positif untuk Mahasiswa Baru Pencinta Literasi” pada Sabtu- Minggu, 01-02 November 2025 di Rumah Adat Kaili. Kegiatan ini merupakan bagian dari pembinaan awal mahasiswa baru untuk mengenal lebih dalam ruang lingkup akademik serta nilai-nilai Keilmuan di Jurusan Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam.

Mengusung tema ” Dari Berbeda Menjadi Satu Rasa : Membangun Keselarasan Bersama HMJ IPII” kegiatan ini diharapkan dapat menjadi wadah untuk mempererat rasa kekeluargaan di antara mahasiswa baru Jurusan Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam. Melalui kegiatan ini, HMJ IPII ingin menanamkan nilai-nilai kebersamaan, saling menghargai perbedaan, serta membangun semangat kolaborasi dalam satu tujuan bersama.

Dalam sambutan pembukaan pada Jumat (01/11), Ketua Jurusan IPII, Jusmiati, S. Psi., M. Psi., Psikolog menyampaikan bahwa mahasiswa IPII diharapkan menjadi penerus dan mampu menumbuhkan semangat baru dalam diri mahasiswa untuk terus belajar, beradaptasi, dan berkontribusi aktif di lingkungan jurusan maupun organisasi.

Rangkaian kegiatan diisi dengan pengenalan akademik, pembentukan karakter, diskusi literasi, hingga agenda kebersamaan yang memperkuat solidaritas antar mahasiswa IPII.

Ketua HMJ IPII 2025, Nur Aulia Rahmadani menuturkan bahwa Pelaksanaan PMJ IPII 2025 berjalan lancar dan sesuai dengan rencana.
” Alhamdulillah kegiatan ini terselenggara dengan baik dan antusias. Masih ada satu agenda terakhir, yaitu penutupan pada minggu, 02 November 2025. Rencana akan kami tutup dengan Evaluasi Materi dan Juga Pengesahan Sekaligus berbagi cerita pmj,”
ungkapnya.

Dengan suksesnya kegiatan ini, diharapkan mahasiswa baru Jurusan Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam semakin siap untuk beradaptasi dan berproses sebagai bagian dari keluarga besar Jurusan Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam. Melalui pembekalan nilai-nilai kebersamaan, kedisiplinan, dan tanggung jawab yang ditanamkan selama kegiatan, untuk berkontribusi aktif dalam kegiatan akademik maupun organisasi.

Publised – Humas FUAD 2025


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *